7 Tempat Wisata Populer di Magelang yang Wajib Dikunjungi

Photo of author

By Redaksi

Arwini.com – Magelang memang tidak seperti Jakarta, Bandung ataupun daerah metropolitan lainnya yag memiliki gedung-gedung pencakar langit, namun Magelang mempunyai destinasi-destinasi wisata eksotis yang tidak bisa ditemukan di daerah lainnya di Indonesia. Daerah yang disebut juga ‘seribu bunga’ ini memiliki kondisi alam yang sangat indah, terutama karena Magelang berada di kawasan pegunungan.

Kabupaten Magelang yang berada di pertengahan pulau Jawa menjadi transit wisatawan untuk melihat berbagai destinasi-destinasi unik yang hanya ditemukan di kabupaten ini.

Magelang memang sangat identik dengan salah satu objek wisata populernya yaitu Candi Borobudur, namun selain Candi Borobudur masih banyak lagi destinasi wisata lainnya yang tidak kalah eksotis, berikut 7 tempat wisata di Magelang terpopuler.

1. Candi Borobudur

Agak lucu sepertinya kalau berkunjung ke Magelang tapi tak menyempatkan diri berkunjung ke Candi Borobudur. Betapa tidak karena Candi Borobudur ini adalah ikon kota Magelang dan juga kebanggan dari Indonesia (Baca: Candi Budha Termegah Dunia).

Candi Borobudur selain dikenal karena kemegahannya, juga merupakan candi budha terbesar di dunia, jadi kurang afdol kalau ke Magelang tapi tidak ke Candi Borobudur.

Candi Borobudur setiap musim liburan selalu ramai dikunjungi baik itu oleh wisatawan lokal maupun wisatawan luar negeri. Nilai-nilai sejarah, budaya masyarakat, hingga kepercayaan tertentu selalu menarik minat wisatawan untuk berkunjung.

Ratusan arca, puluhan stupa dan patung-patung budha yang sedang bertapa menambah keeksotisan candi ini.

Selain itu, Candi Borobudur juga dikenal sebagai tempat terbaik untuk melihat sunset. Untuk bisa mengakses Candi Borobudur ini pengunjung hanya perlu merogoh kocek sebesar 30ribu.

2. Rumah Kamera

Salah satu tempat wisata unik di Magelang adalah Rumah kamera atau Camera House. Arsitektur bangunan ini menggunakan konsep kamera DSLR menghadap ke atas, yang menimbulkan persepsi berbeda dari wisatawan.

Bagi kamu pecinta fotografer, tidak ada salahnya berkunjung ke lokasi ini. Ada banyak wawasan baru yang sedang menanti Anda. Konon, tempat ini merupakan pameran lukisan yang diadakan oleh Pak Tonggol yang hobi dengan kamera dan melukis.

Kamu tidak perlu khawatir dengan suasana di tempat ini, cukup menyiapkan retribusi sebasar Rp. 5000,- kamu dapat menikmati keunikan yang mungkin baru kamu temukan di tempat ini.

3. Curug Silawe

Ada banyak deretan wisata alam yang dapat Kamu nikmati di Magelang. Namun, jangan sampai melewatkan obyek wisata curug silawe, air terjun terindah di Magelang. Terletak di kaki pegunungan Sumbing, air terjun ini semakin cantik dengan panorama indah yang mengitari lingkungan sekitarnya.

Bagi kamu yang hobi dengan wisata alam, curug silawe ini adalah jawabanya. Mendaki gunung sumbing yang dikahiri dengan menikmati air di air terjun ini adalah pilihan terbaik.

4. Grojokan Kedung Kayang

Satu lagi destinasi wisata air terjun keren di Magelang yaitu Grojokan Kedung Kayang. Grojokan Kedung Kayang merupakan ‘anak’ dari gunung Merbabu dan gunung Merapi karena berada diantara kedua gunung legendaris tersebut. Air terjun ini memiliki aliran air yang lumayan deras dan di beberapa spotnya, traveler bisa seluncuran dan bermain air sepuasnya.

Tempat wisata ini biasanya disinggahi oleh pendaki dalam usahanya mencapai puncak-puncak gunung tertinggi di Magelang. Namun anda pun bisa mengunjunginya dengan mudah, tempat wisata eksotis ini terletak di Desa Wonolelo, Kecamatan Sawangan, Magelang.

Selain spot air terjunnya, didekat area Grojokan Kedung Kayang juga terdapat tempat makan dan gazebo-gazebo untuk beristirahat. Uniknya lagi dibelakang Grojokan Kedung Kayang ini terdapat sebuah gua yang sering dipakai orang untuk melakukan hajat tertentu. Untuk masuk tempat wisata keren di Magelang ini pengunjung harus membayar tiket masuk 4 ribu rupiah, tentunya sangat murah untuk destinasi wisata sekeren ini.

5. Ketep Pass

Ketep Pass bisa dibilang merupakan tempat wisata paling lengkap yang ada di Magelang. Selain bisa menikmati panorama alamnya yang luar biasa indahnya, traveler juga dapat menikmati berbagai fasilitas wisata lainnya seperti bioskop mini, museum vulkanologi, pelataran panca arga, gardu pandang dan lain-lain.

Destinasi wisata ini bisa dibilang merupakan ‘titik pusat’ dari semua tempat wisata yang ada di Magelang. Ketep Pass berada di Desa Ketep, Sawangan dan berada di kawasan Solo-Selo-Borobudur (SSB).

Fasilitas wisata paling oke yang ada di Ketep Pass ini adalah Gardu Pandang, dimana traveler bisa melihat seluruh pemandangan di kawasan pegunungan Magelang dengan menggunakan teleskop atau dengan mata telanjang. Traveler bisa melihat indahnya kawah gunung Merapi yang meluap-luap serta pemandangan indah gunung Merbabu.

Baca Juga: Tempat Wisata Terbaru di Jogja

Destinasi wisata keren Magelang ini berada persis ditengah-tengah gunung Merapi dan Merbabu, jadi traveler bisa dengan mudah melihat gunung-gunung eksotis itu dengan jelas.

Ketep Pass juga ditujukan untuk tujuan edukasi, terutama dengan adanya berbagai fasilitas seperti bioskop yang memperlihatkan dokumentasi volkanologi, dan fasilitas yang memudahkan peneliti untuk menelit gunung Merapi.

Tempat wisata ini sangat cocok untuk disinggahi karena selain menyediakan ruang-ruang terbuka yang sangat indah juga adanya fasilitas-fasilitas edukasi yang membuat pengunjung bertambah pintar.

6. Alun-Alun Magelang

Alun-Alun Magelang merupakan episentrum pariwisata di pusat kota Magelang. Tempatnya sangat strategis yaitu di pertengahan kota membuat tempat wisata ini sangat mudah diakses.

Kawasan ini sangat populer dan bahkan menjadi tempat hiburan mainstream di Magelang. Sebagai landmark kota Magelang, Alun-Alun Magelang memiliki patung yang sangat heroik yaitu Pangeran Diponegoro yang sedang menaiki sebuah kuda.

Patung tersebut seakan-akan menyambut anda saat berada di alun-alun ini. Alun-Alun Magelang ini merupakan tempat nongkrong favorit terutama bagi muda-mudi yang ada di Magelang, selain itu disekitar area alun-alun terdapat berbagai macam penjual makanan khas Magelang yang pastinya menambah komplit destinasi wisata satu ini.

Dibeberapa spot juga terlihat adanya arsitektur-arsitektur khas Belanda dan beberapa tempat peribadatan dari beberapa kepercayaan agama. Tempat wisata ini biasanya dimanfaatkan orang-orang untuk bersantai dan menikmati berbagai pertunjukan seni.

7. Progo Rafting

Selain tepat-tempat wisata alamnya yang eksotis, Magelang juga mempunyai destinasi wisata mengasyikan dan dapat memicu adrenalin siapapun yang mencobanya. Rafting Progo merupakan lokasi wisata yang menyediakan paket arum jeram.

Progo Rafting relatif memiliki trek yang tidak terlalu ekstrem dan siapapun bisa mencobanya bahkan bagi yang belum pernah melakukan arung jeram sebelumnya. Lokasi wisata ini terletak di Sungai Progo atau tepatnya di Perumahan Griya Tok Songo, Kota Magelang.

Trek arung jeram memiliki panjang sekitar 12 km dan bisa ditempuh dalam waktu 3 jam. Jadi selama 3 jam tersebut traveler bisa merasakan seluruh zat-zat adrenalin keluar dari dalam tubuh untuk kemudian teriak sekencang-kencangnya.

Leave a Comment